Waspala

Subscribe:

Selasa, 13 Juni 2017

Avenue Garden of Star, Hongkong


Awalnya pada tahun 1982 dibuat tempat pejalan kaki sepanjang tepi pantai di Tsim Sha Tsui oleh kelompok New World Group di sekitaran New World Centre di Tsim Sha Tsui East, Kowloon, Hong Kong.  Kemudian pada tahun 2003, mereka mengumumkan bahwa akan membelanjakan sekitar HK$40 juta untuk membangun "Avenue of Stars", sebuah proyek yang didukung oleh Hong Kong Tourism Board, Tourism Commission, Leisure and Cultural Services Department dari pemerintahan Hong Kong dan Hong Kong Film Awards Association dengan panjang 440 meter.

Tempat tersebut dibuka untuk umum pada 28 April 2004 dengan upacara pembukaan yang diadakan satu hari sebelumnya, 27 April. Upacara tersebut dihadiri oleh tokoh-tokoh pemerintahan dan kalangan industri termasuk Henry Tang (Financial Secretary), Stephen Ip (Secretary for Economic Development and Labour), Patrick Ho (Secretary of Home Affairs), Selina Chow (Chair of Hong Kong Tourism Board), Manfred Wong (Director/Actor), dan Cheng Yu Tung (Pimpinan dari New World Group); yang mendanai tempat ini dari anggaran mereka sendiri, akhiryna dikembalikan kepada pemerintahaan Hong Kong SAR sebagai milik umum.




Pada saat pembukaan, area tersebut sudah dilengkapi dengan sekitar 73 cap tangan/kaki dari para kesohor yang sudah diseleksi oleh Hong Kong Film Awards Association dan para pembaca dari City Entertainment.




Avenue of Stars sendiri sekarang adalah adalah jalur tempat pejalan kaki yang mengacu pada Hollywood Walk of Fame, di atas jalur ini terdapat handprint ratusan pelaku perfilman Hong Kong legendaris sebagai wujud penghargaan kepada mereka. Sebut saja nama-nama seperti Jackie Chan,  Chow Yun Fat, Andy Lau, Jet Li, Maggie Cheung, Stephen Chow, Yu So Chow,  Miranda Yang, Patrick Tse Yin, Grace Chang, Gong Li dan Aaron Kwok. Dengan total terdapat 101 telapak tangan para artis.

Sumber:
http://www.kompasiana.com/witarifol/avenue-of-stars-tanda-penghargaan-pemerintah-hong-kong-terhadap-pelaku-perfilman_550ec6e78133111232bc5fae         

0 komentar:

Posting Komentar